Selasa, 27 September 2011

MENGEMBALIKAN DATA PADA DRIVE YANG TERFORMAT


Jika drive anda mengalami bad sector yang parah dan menyebabkan drive tersebut tidak dapat diakses, anda telah melakukan segala cara untuk memperbaiki bad sector tersebut, akan tetapi anda gagal memperbaikinya, hanya ada satu pilihan, yaitu di format untuk menghilangkan bad sector tersebut. Akan tetapi proses format ini akan menghapus data-data penting yang terdapat di dalam drive anda. Akan tetapi jangan khawatir, data penting anda dapat dikembalikan secara penuh dengan menggunakan software EASEUS Data Recovery. Software ini dapat memulihkan data anda secara penuh bahkan ketika drive anda di format, dilengkapi dengan fitur perbaikan data. Dengan menggunakan software ini, data penting anda yang hilang pada saat drive anda di format dapat di kembalikan hingga 95%.
Untuk mendownload software tersebut, silakan klik disini. Setelah anda mendapatkan file software tersebut, install di computer atau laptop anda. Catatan: Instal software ini pada drive yang berbeda dengan drive yang akan diselamatkan data-datanya, jika anda mengisntal software ini pada tempat yang sama dengan drive yang akan diselamatkan, maka proses penyelamatan data akan terganggu dan mungkin akan gagal. Klik next pada halaman welcome, lalu pilihlah option I Accept The Agreement pada langkah kedua, lalu klik next, klik next pada langkah selanjutnya, langkah berikutnya adalah pemilihan tempat menginstal, harap diperhatikan catatan diatas, jika drive yang akan diselamatkan adalah Drive C:, maka install di D:, berlaku juga kebalikannya. Untuk computer atau laptop yang terpasang software Deep Freeze, harap Deep Freeze diubah dulu modenya ke Thawed Mode, agar proses penyelamatan berjalan lancar. Setelah itu klik next, pada halaman caution, pilih pilihan I Have read the caution, lalu klik next, pada langkah selanjutnya klik next, lalu klik next pada langkah selanjutnya, pada langkah terakhir klik Instal. Lalu klik Finish jika proses penginstalan telah selesai. Penting : Sebelum melakukan proses penyelamatan, drive yang telah di format harap jangan digunakan terlebih dahulu seperti mengisi, membaca, atau menghapus data, jika hal ini dilakukan maka persentasi keberhasilan penyelamatan data akan menurun, bahkan gagal !!!!!!.
Sebelum membuka program, pastikan program lain telah ditutup untuk memudahkan menjalankan program. Klik icon UASEUS Data Recovery Wizard Professional yang ada di desktop anda.
Gambar 1 : Tampilan Program EASEUS Data Recovery


Pada halaman pertama klik Complete Recovery, pilihan ini berfungsi untuk mencari secara penuh seluruh file yang terhapus karena drive yang terformat. Lalu pada langkah selanjutnya pilihlah drive yang akan diselamatkan data-datanya.
Gambar 2 : Memilih Drive

Contoh D:, lalu klik next, lalu program akan melakukan scanning atau pencarian terhadap file yang terhapus, proses ini cukup lama, tergantung berapa besar ukuran seluruh file dalam drive yang terformat tersebut.
Gambar 3 : Proses Pencarian file yang terhapus

Setelah selesai, maka program akan menampilkan drive sector dari kondisi yang paling baik hingga yang paling buruk, pilihlah drive sector dengan kondisi yang paling baik, lalu klik next. Setelah itu program akan menampilkan daftar folder dengan file yang telah terhapus, telusurilah satu-persatu isi folder tersebut hingga anda menemukan file yang anda anggap diperlukan untuk di selamatkan.
Gambar 4 : Memilih file yang akan diselamatkan

Setelah anda memilih file yang akan diselamatkan, klik next. Pada langkah selanjutnya, pilihlah tempat penyimpanan file yang akan diselamatkan. Catatan: Pilihlah drive yang berbeda dengan tempat asal file tersebut, untuk menghindari gagalnya proses penyelamatan.
Gambar 5 :Memilih tempat penyimpanan file

Setelah anda memilih tempat penyimpanan, lalu klik next, lalu program akan melakukan proses penyelamatan. Jika sudah selesai, klik Back to file list, jika anda ingin menyelamatkan file lainnya, jika tidak klik tanda silang yang terdapat pada bagian kanan atas program.
Gambar 6 : Proses penyelamatan file

Gambar 7 : Proses penyelamatan selesai



Kemudian, pindahkanlah data yang telah diselamatkan ke drive yang telah diformat tadi.

Selesai
Selamat bekerja

Keyword : bad sector, EASEUS Data Recovery Wizard Professional, Drive, file, Complete Recovery, format.






1 komentar: